CELOTEH SI DLOEN – Laman 2 – Jejak Kisah dan Perjalanan Mantan Santri

AKU

Aku, seorang anak usia 6 Tahun yang harus rela ditinggal jauh ibu kandungnya untuk pergi ke Saudi Arabiah merantau menjadi TKW,

Aku yang semasa Sekolah Dasar kelas satu harus menahan Rindu, Iri dan sedih  melihat yang lain masih diantar Sekolah, Disuapi dan dipakaikan sepatunya.

Aku yang selalu menutup telinga ketika semua anak mengejek bahwa aku seorang anak gadis yang tanpa Ibu. Continue reading “AKU”

Nining Indroyono Soesilo, Kunjungi Tim Ekspedisi Nusantara Jaya (ENJ) Semarang di Karimun Jawa

Screening IVA tim ENJ Semarang, rupa-rupanya menarik minat Nining Indroyono Soesilo untuk datang pada kegiatan yang dilakukan di Karimun Jawa. Dimana berhasil menggandrongi 25 pasien wanita yang sudah menikah dan 2 diantaranya positif terkena kangker servik.
“Warga berhak sehat, dan kiranya semua perempuan di Indonesia bisa mengikuti Screening IVA yang difasilitasi Negara lewat tim ENJ Semarang. Karena pada dasarnya kegiatan ini untuk mencegah kangker servik”, Jumat (12/6). Continue reading “Nining Indroyono Soesilo, Kunjungi Tim Ekspedisi Nusantara Jaya (ENJ) Semarang di Karimun Jawa”

Karena Aku, Bagaimana Dia Memperlakukanku

“Aku tak bisa berlari lagi. Laki-laki itu kian dekat tak berjarak, Ia tak berusaha menguntitku. Hanya membuatku semakin membutuhkannya setiap hari”.

Umar, Entah terbuat dari apa hatinya. Baginya tak ada masalah ketika seluruh waktu dan harinya untuk melayaniku, menjaga dan membuatku menjadi sosok yang tak kurang akan perhatian seorang sahabat, kakak, kekasih bahkan orangtua. Aku mendapatkannya lagi, aku seolah menemukan sosok yang dulu hilang. Aku seperti sudah akrab dengan semua rutinitasnya. Karena Ia dalam sekejap kini melingkari duniaku dan membawanya kedalam bagian hidupnya. Continue reading “Karena Aku, Bagaimana Dia Memperlakukanku”

Memohon

Aku lupa kapan pertama kali keputusan berhijabku dimulai, jelasnya semenjak SD, MTS, MA bahkan hingga kini ku kuliyah tak pernah ku tanggalkan sekalipun hijab dari balutan kepalaku. Tuhan, benarkah niatku tulus hanya untuk menutup auratku?, atau kiranya sekedar menutupi pemberian yang tak ku syukuri ini. Malam ini, aku seolah disadarkan kembali betapa hijab bukan hanya karena dihimbaukan oleh agamaku, tapi niatan dari hati agar terhindar pula dari pandangan mata laki-laki.

tayangan-tayangan yang ku tonton di Youtube saat audisi sunslik di Jakarta 2015 telah menyadarkanku bahwa berhijab memang butuh kesadaran bukan karena sesuatu, lebih kepada pilihan dan keyakinan diri dan mantapnya hati seseorang. terimakasih Tuhan, betapa indah cara-Mu mengingatkanku. aku mungkin memiliki rambut yang panjang, lebat dan hitam, walau tak seindah kebanyakan orang sekalipun tapi bukan karena itu, karena apa? Continue reading “Memohon”

Hijab Hunt 2016, Mimpiku

Aku punya mimpi menjadi bintang sejak 16 Tahun lalu.

Mimpi yang sempat memberiku harapan dan motivasi besar untuk berkarir sebagai seorang aktor di dunia entertaint. segala macam audisi beberapa kali sempat ku ikuti. entahlah aku sampai lupa apa saja. terakhir MD Entertaint 2012-2013 di Graha Pena Surabaya dan aku lolos seleksi hingga masuk ke Grand Final dari Ribua-an orang yang datang. nasibku cukup baik saat itu, aku menerima sebuah email yang menyatakan aku bisa ikuti seleksi seleksi selanjutnya menuju Semi Final. tapi keadaan berpihak lain, Tuhan- Allah SWT ku kiranya belum mengijinkan atau memang aku yang belum siap dengan takdirku. Ibuk, dia yang melahirkanku tak mengijinkan. membuat pilihan yang melukaiku saat itu, anatara tetap melanjutkan kuliyah (Semsester 3) atau Audisi MD.

Aku mendapati diriku perlu dikasihani saat itu, bagiku saat itu Tuhan tak adil melibatkanku dalam skenario yang sulit ku pahami. tapi jalan kiranya ternyata lebih indah. mimpi dari sekian mimpiku mungkin saat itu harus ku tutup tapi mimpi yang lain telah Tuhan kabulkan dengan cara- Nya yang indah. Yap, Aku menaiki pesawat terbang. mungkin bagi kebanyakan orang ini sesuatu yang biasa, tapi untuk Aku ini luar biasa istimewa, tentulah karena aku dilahirkan bukan dari keluarga yang kaya sehingga ketika kesempatan itu datang depan mata, 2014 Pesawat Hercules Bandumg- Ternate menjadi saksi perjalananku pertama kali yang berharga. Continue reading “Hijab Hunt 2016, Mimpiku”

Aku Kecewa

Slma 3-4 bulan, sejak desember lalu aku menyukainya dan kita sah berstatus pacaran. Entahlah, kapan tepatnya itu… hanya saja komunikasi kita sangat lancar dan baik. Kita berhubungan hanya lewat bbm, WA, SMS dan telpon walau demikian kita masih dapat bertukar kisah. Banyak cerita yang ku dapat darinya pun banyak yang sudah ku bagi tentang semua yang terjadi terhadapku disini, Semarang. Maklum kita menjalani hubungan LDR kita tak seperti pada umumnya. Yang berawal dari bertemu lalu kirim bunga dan menyatakan cinta kemudian makan bareng, nonton dan malam mingguan. Kisah kita spesial. Continue reading “Aku Kecewa”